Lautan Manusia Padati Desa Moyongkota, Basis Calon Petahana dijebol Millenial Oppo-Argo

IMEDIANTARA.ID,BOLTIM

Penulis: Bastian Korompot

Ribuan massa pendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (BOLTIM) Oskar Manoppo dan Argo Sumaiku tumpah ruah untuk menghadiri pelantikan kelompok Millenial Oppo-Argo Selasa 8 Oktober 2024.

Acara yang berlangsung meriah ini sekaligus membungkam klaim bahwa Kecamatan Modayag Barat merupakan basis terbesar dari calon pesaing mereka, pasangan nomor urut 2, Sahrul Mamonto dan Rusmin Mokoagow (ARUS).

Kehadiran ribuan massa di Desa Moyongkota membuktikan bahwa dukungan terhadap Oppo-Argo tidak dapat diremehkan, bahkan di wilayah yang dianggap sebagai basis lawan politik.

Salah satu momen menarik dalam acara tersebut adalah kehadiran kelompok millenial yang membawa spanduk bertuliskan “Ganti Bupati”. Spanduk ini sontak menarik perhatian.

Pesan dari spanduk ini seakan menyiratkan dorongan kuat dari generasi muda untuk perubahan kepemimpinan di Kabupaten Boltim.

Tidak hanya sekadar acara politik, pelantikan ini juga dimeriahkan dengan pagelaran seni dan budaya yang diprakarsai oleh pemuda Millenial Oppo-Argo. Beragam pertunjukan menarik, mulai dari tarian tradisional hingga musik modern dan teater sukses menghibur ribuan masyarakat yang hadir.

Read Previous

Makin Terdepan! Ribuan Warga Padati Kampanye Dialogis Limi-Welty Bersama SK-DT di Desa Buntalo

Read Next

Jangan Gagal Paham! Program Internet Gratis NKSTA Fokus pada Fasilitas Umum

Most Popular