Kabar Gembira Bagi Puluhan Tenaga Honor Dishub Boltim, Pekan Depan Gaji Selesai Dibayarkan

Imediantara.id,Boltim – Perasaan cemas yang menghantui puluhan tenaga honorer Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) akhirnya mulai menemui titik terang.

Informasi terbaru menyebutkan bahwa gaji sekitar 27 tenaga honorer Dishub Boltim akan segera dibayarkan.

Kabar gembira ini dikonfirmasi oleh Bendahara Dishub Boltim, Firanti Mokodongan, pada Kamis malam, 19 Desember 2024. Dalam wawancara singkat dengan Imediantara.id, Firanti memastikan bahwa proses pencairan gaji tengah berjalan.

“Itu sampai minggu depan, Pak,” ungkap Firanti optimis, mengisyaratkan hak para tenaga honorer tersebut akan segera terpenuhi.

Namun begitu Firanti membantah informasi tentang gaji yang belum dibayarkan selama 3 bulan. Menurutnya, ada kesalahpahaman terkait data yang beredar.

“Kalau untuk masalah THL itu bukan tiga bulan, Pak. Gaji sudah dibayarkan,” ujarnya, menepis tuduhan adanya tunggakan selama tiga bulan terhadap 27 tenaga honorer.

Firanti menambahkan bahwa beberapa tenaga honorer yang belum menerima gaji disebabkan oleh alasan khusus, yaitu ketidakhadiran mereka di kantor atau tidak aktif menjalankan tugas.(Bas)

Read Previous

Waw! Rupanya Gaji Puluhan Tenaga Honorer Dinas Perhubungan Boltim Belum Dibayarkan: Ada yang Sampai 3 Bulan

Read Next

Kinerja Kapolres Bolsel Handoko Sanjaya Mendapat Acungan Jempol Ketua DPD LAKI Sulut

Most Popular